Halaman

Sabtu, 28 Mei 2016

LAPORAN PERJALANAN DINAS : PERKEMAHAN WIRAKARYA PTK SE-INDONESIA 2016



LAPORAN PERJALANAN DINAS
PERKEMAHAN WIRAKARYA KE XIII PTK KENDARI, SULAWESI TENGGARA
Pemberangkatan kontingen PWN XIII PTK Kendari dimulai dengan Upacara Pelepasan Duta Racana pada pukul 11.30 WIB. Upacara Pelepasan Duta Racana merupakan bentuk dari dilepaskannya kontingen untuk menjalankan tugas yang telah diamanatkan oleh kontingen dari anggota racana yang terpilih. Pemberangkatan pada pukul 15.30 WIB setelah semua perlengkapan dimasukkan ke dalam Bus. Perjalanan dari Purwokerto-Jogjakarta ditempuh selama 5 jam. Sesampainya di SPBU Candimas Jogjakarta, kami melaksanakan Sholat dan makan bersama.
Perjalanan dilanjutkan menuju Bandar Udara Internasional Djuanda, Surabaya. Perjalanan ditempuh selama 7 jam. Sesampainya tiba di Bandar Udara, semua perlengkapan diangkut menggunakan trolly yang telah disediakan oleh bandar udara. Kami check in pukul 08.40 WIB dan take off pukul 11.40 WIB. Dalam perjalanan menuju Kendari, kami transit terlebih dahulu di bandar udara Internasional Sultan Hassanudin , Makassar pada pukul 14.00 WIB. sesampainya di Bandar Udara, kami menuju pesawat yang terbang ke Kendari. Kami sampai di bandar udara Haluoleo, Kendari pada pukul 14.30 WIB. Kemudian, kami bergegas menuju tempat penjemputan yang disediakan oleh bandar udara dan sudah ada beberapa panitia PW XIII PTK Kendari yang sudah bersiap menjemput setiap kontingen.
Sesampainya di Bumi Perkemahan IAIN Kendari, beberapa dari kami menuju tempat administrasi dan lainnya bergegas menuju tempat konsumsi. Setelah mendapatkan nomor kavling tenda, kontingen putra dan putri dalam satuan terpisah. Kami mendirikan tenda dengan saling bergotongroyong. Malamnya, ada Technical Meeting yang diwakili oleh Ketua Dewan Racana dan Bina Damping terkait dengan agenda kegiatan. Dilanjutkan dengan ramah tamah Ketua Dewan racana dan Bina Damping.
Hari pertama, persiapan Upacara pada pukul 03.30 WIB dengan berpakaian Seragam Pramuka Lengkap dan Kostum Karnaval di Lapangan Eks MTQ. Upacara pembukaan dibuka resmi oleh Menteri Agama yaitu, Bapak H. Lukman Hakim. Kemudian sambutan-sambutan diisi oleh Bapak Gubernur, Bapak Rektor IAIN Kendari, dan Ketua Pelaksana Kegiatan Perkemahan Wirakarya Nasional XIII PTK Kendari, Sulawesi Tenggara. Upacara berjalan dengan khidmat. Upacara diisi beberapa hiburan yang diisi oleh Mahasiswa, Siswa TK/PAUD, Kendari. Seusai Upacara Pembukaan selesai, dilanjutkan dengan Etno Karnaval dari Lapangan eks MTQ menuju Tugu Persatuan Kendari.
Sesampainya kembali ke Bumi Perkemahan, Gelombang 1 bersiap menuju Homestay selama 3 hari 2 malam. Kegiatan di homestay antara lain; Pembangunan bak sampah, Penanaman Pohon, Bersih Rumah Ibadah dan Bedah Rumah. Peserta yang berada di Bumi Perkemahan meneruskan untuk melengkapi atribut tenda.  Hari kedua, peserta yang berada di Bumi Perkemahan melaksanakan senam pagi, apel pagi, memasak, giat wisata, dan penyuluhan pengembangan wawasan dan revolusi mental. Hari ketiga, masih sama kegiatan ditambah dengan penyuluhan administrasi gugusdepan dan membuka stand di area yang sudah disediakan oleh panitia.
Hari keempat, peserta gelombang 1 kembali menuju ke Bumi Perkemahan dan peserta gelombang 2 bersiap menuju Homestay. Malam harinya peserta tampil pentas seni budaya Nusantara di homestay. Hari kelima, peserta yang ada di homestay melaksanakan kegiatan Pembangunan bak sampah, Penanaman Pohon, Bersih Rumah Ibadah dan Bedah Rumah. Dan peserta yang berada di Bumi Perkemahan melaksanakan senam pagi, apel pagi, memasak, giat wisata. Malamnya peserta yang di homestay menyaksikan Pentas seni Budaya Nusantara dan peserta yang di Bumi Perkemahan menuju Stand dan menyaksikan pentas seni budaya Nusantara.
Hari keenam, peserta gelombang 2 kembali ke Bumi Perkemahan. Pada hari itu juga berlangsung lomba masakan Nusantara. Sore harinya kami menuju tempat oleh oleh khas Kendari bersama dengan Bina damping dan Pinkon. Malam harinya, kami bersiap mengikuti Upacara Api Unggun di Lapangan Bumi Perkemahan IAIN Kendari. Hari ketujuh, kami bersiap mengikuti Upacara Penutupan pada pukul 08.00 WIB. Kontingen kami mendapatkan apresiasi dari Rektor IAIN Kendari untuk menampilkan kreasi seni budaya Kenthongan dan Drama Anoman Obong. Penampilan kami disambut dengan antusias oleh pejabat, petugas dan peserta Upacara Penutupan Perkemahan Wirakarya Nasional XIII PTK Kendari, Sulawesi Tenggara.
Setelah Upacara Penutupan selesai, kami bergegas untuk mempacking peralatan untuk bergegas kembali ke Purwokerto. Tepatnya pada hari senin, kami bersiap menuju bandar Udara Haluoleo Kendari. Kami check in pukul 10.00 WIB dan take off pukul 11.45 WIB. Kami terbang langsung menuju Bandar Udara Internasional Djuanda, Surabaya sampai pukul 14.30 WIB. Bus sudah siap menjemput kami di Bandar Udara Djuanda Surabaya. Kemudian kami menuju purwokerto, namun kami terlebih dahulu menunaikan sholat jamak takhir qoshor di Sidoarjo. Selanjutnya pukul 20.45 kami transit di Madiun untuk makan malam dan menunaikan sholat jamak maghrib dan isya. Kemudian kami melanjutkan perjalanan, tepat pukul 04.45 kami transit di Kebumen untuk menjalankan ibadah sholat subuh. Dan pada pukul 06.37 kami telah sampai di Kampus IAIN Purwokerto, kemudian melaksanakan upacara pemulangan kontingen.

Itu laporan perjalanan dinas yang aku berikan ke Warek III. Selama di Kendari, banyak kisah lucu, sedih, cinta sebatas patok tenda yang sering dinyanyikan anak pramuka ternyata benar adanya hahaha kaya sinetron. Dan dari kegiatan PW aku jadi tau semua karakter temen racanaku hahaha 
 

Dahlah, see you again kendari :) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

TAFSIR HADIS TARBAWI:KEDUDUKAN ILMU MATEMATIKA DALAM PERSPEKTIF Q.S AR-RAHMAN AYAT 33

KEDUDUKAN ILMU MATEMATIKA DALAM PERSPEKTIF Q.S AR-RAHMAN AYAT 33 Makalah ini disusun Guna Memenuhi Tugas Terstruktur Mata Kulia ...